Selasa, 26 April 2016

Baked Macaroni


Bikin cemilan dirumah buat Pappa dan Vio, karna masih ada sisa krim kental dari orderan oreo cheesecake kemaren dan sedikit macaroni, jadilah cemilan ini, baked macaroni.

Resepnya cuman ngasal aja. Hihihi.. Tapi hasilnya enak lho.. Untuk isiannya aku pake daging burger dan topingnya pake keju mozarella.

Baked Macaroni
By. Vani AA

Bahan:
100gr macaroni elbow, rebus matang, sisihkan
3 buah daging burger, potong kecil-kecil
200ml krim kental
200ml susu cair
50gr keju cheddar parut
3sdm butter
1sdm tepung terigu
Garam, merica bubuk secukupnya

Topping:
100gr keju mozarella

Cara membuat:
- Lelehkan butter, masukkan tepung terigu, aduk rata dan cepat. Masukkan krim kental, susu cair, dan keju cheddar parut, aduk rata. Tambahkan daging burger, macaroni yang sudah direbus matang, garam dan merica bubuk, aduk rata. Jangan lupa koreksi rasa.
- Taruh adonan macaroni kedalam wadah tahan panas (aku cuman pake alumunium foil), tambahkan topping diatasnya, lalu oven sampai toppingnya meleleh dan berwarna kecoklatan.


Voila... Begitu matang, Vio langsung habis 1 cup..
Ennaakk kata Vio..


Tidak ada komentar:

Posting Komentar